Dampak Menikah Tanpa Kenali Karakter Pasangan

Posted on

Sebuah pernikahan bukan hanya tentang cinta, tetapi juga kerja sama jangka panjang antara pasangan. “Dalam kehidupan bersama, interdependensi berperan penting, di mana pasangan harus berkolaborasi, menggabungkan sumber daya, serta menghadapi tantangan hidup bersama-sama. Maka, mengenali pasangan menjadi hal yang paling penting dan mendasar,” kata psikolog lulusan Universitas Indonesia pada Selasa 18 Februari 2025.

Ia mengatakan bahwa jika seseorang menikah tanpa memahami karakter, nilai, serta cara pasangan menghadapi stres dan konflik, risiko ketidakcocokan meningkat, yang dapat berujung pada pasangan menghindari masalah atau adanya kontrol yang dominan dan kekerasan dalam hubungan (KDRT).

KDRT juga bisa terjadi karena tidak ada intervensi psikologis bagi pelaku, masih ada kontak dengan mantan pasangan terkait anak, atau korban mengalami trauma bonding, yaitu keterikatan emosional dengan pelaku meskipun mengalami kekerasan.

Maka itu pemahaman yang baik sebelum menikah, persiapan yang matang, pasangan dapat membangun pernikahan yang stabil, saling mendukung, dan minim konflik destruktif.

Selain itu, kemampuan berkomunikasi dan menyelesaikan konflik dengan sehat sangat dibutuhkan agar hubungan tetap harmonis. Kemampuan mengatur emosi juga perlu dikembangkan agar pasangan bisa mengelola stres dan perbedaan dengan sehat, sehingga risiko ditinggal tanpa alasan (ghosting) atau didzolimi (KDRT) bisa diminimalkan.

Dengan ini, pasangan dapat membangun relasi yang stabil, sehat, dan saling mendukung dalam berbagai fase kehidupan. “Persiapan pernikahan bukan hanya soal materi, tetapi juga kesiapan psikologis, emosional, dan keterampilan dalam hubungan. Pasangan perlu memahami cara berkomunikasi, menyelesaikan konflik, serta menyesuaikan ekspektasi pernikahan melalui konseling pranikah atau diskusi terbuka tentang nilai, peran dalam rumah tangga, pola asuh anak, dan pengelolaan keuangan,” kata Teresa.

Seorang Kardiolog Mengungkapkan Hubungan antara Memilih Pasangan yang Tepat dan Kesehatan Jantung

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *